Pesantren Rakyat Organisasi Meriah! Kampanye Terbuka & Mini Konser KPO SMPII-SMA Pengusaha Tuai Apresiasi

Meriah! Kampanye Terbuka & Mini Konser KPO SMPII-SMA Pengusaha Tuai Apresiasi

Meriah! Kampanye Terbuka & Mini Konser KPO SMPII-SMA Pengusaha Tuai Apresiasi

Pesantren Rakyat Online – Komite Pemilu OSIS (KPO) SMP Islam Integratif (SMPII) dan SMA Pengusaha Pesantren Rakyat menggelar Kampanye Terbuka dan Mini Konser. Kegiatan ini berlangsung di Aula Pesantren Rakyat Putra pada Sabtu malam (2/12/2023).

Muhammad Rifki Malik selaku ketua panitia pelaksana kegiatan mengucapkan selamat kepada seluruh calon ketua dan wakil ketua OSIS karena telah sampai pada proses kampanye terbuka malam mini (red). Ajang ini penting bagi para kandidat untuk menyampaikan kampanyenya.

“Sebentar lagi kalian akan melaksanakan pemilihan. Momen ini penting bagi kalian untuk menyampaikan kampanye”, kata Rifki.

Tak banyak sekolah yang mampu menjalankan model pemilu OSIS seperti tahapan pemilu yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). Di Kabupaten Malang saja hanya ada dua sekolah yang melakukan tahapan pemilu yang ada di KPU. Sekolah tersebut adalah SMPII dan SMA Pengusaha Pesantren Rakyat Al-Amin serta SMK Brantas Karangkates.

Baca juga: Kandidat Doktor Mengabdi UNISMA Gelar Pelatihan Literasi di Pesantren Rakyat

Kampanye dan Mini Konser KPO SMPII-SMA Pengusaha Pesantren Rakyat 1
Bangga: Kepala SMA Pengusaha, Lu’luil Maknun, M.E., saat menyampaikan sambutan pada kegiatan kampanye terbuka dan mini konser.

Kepala SMA Pengusaha Pesantren Rakyat Al-Amin, Lu’Luil Maknun, M.E., menyampaikan rasa bangganya karena KPO SMPII-SMA Pengusaha berhasil menggelar rangkaian kegiatan pemilihan seperti pemilu pada umumnya. “Rentetan acaranya panjang dan banyak tetapi alhamdulillah bisa berjalan lancar”, katanya.

“Pemilu itu harus seperti ini, yaitu bahagia dan senang”, imbuh Luluk.

Alumnus UIN Malang itu mengatakan bahwa para paslon yang terpilih untuk bisa amanah dan bertanggung jawab. “Yang memenangkan pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS diharapakan untuk amanah dan bertanggung jawab mengemban tugasnya”, pesannya.

Senada dengan Luluk, Ketua Yayasan Pesantren Rakyat Al-Amin, Hariadi Catur Pamungkas menyebutkan bahwa pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS menjadi salah satu ajang membangun kreativitas santri untuk tampil berani. Menurut Hariadi, pada pemilu OSIS kali ini, santri diberi kebebasan untuk berekspresi.

“Jangan lupa nanti memilih sesuai hati nurani masing-masing”, himbaunya.

Di sisi lain, Muhammad Nur Flares, anggota PPK Sumberpucung menyampaikan apresiasi terhadap program ini (red). Menurutnya, pengalaman ini dapat bermanfaat bagi teman-teman pelaksana dan paslon karena bisa menjalankan proses demokrasi sesuai tahapan-tahapan yang ada di Indonesia.

“Mudah-mudahan kegiatan pemilihan nantinya dapat berjalan dengan baik dan semakin meningkatkan cinta kepada NKRI”, harap pria yang akrab disapa Didin itu.

Baca juga: Upgrading Pengurus, Madin Pesantren Rakyat Ikuti Workshop Kurikulum FKDT

Kampanye dan Mini Konser KPO SMPII-SMA Pengusaha Pesantren Rakyat 2
Motivasi: Pengasuh Pesantren Rakyat Al-Amin, Kiai Abdullah SAM mengapresiasi proses pemilu ketua dan wakil ketua OSIS tahun 2023.

Praktik kebebasan berekspresi yang dilakukan oleh para santri bukan tanpa alasan. Pengasuh Pesantren Rakyat, Kiai Abdullah SAM menjelaskan sebuah teori filsafat pendidikan.

“Paulo Freire mengatakan bahwa pendidikan otentik selalu merupakan praktik kebebasan. Yang jelas kebebasan tersebut tidak melanggar UUD 1945, budaya ketimuran dan sekaligus al-Qur’an, hadits serta tuntunan para nabi, wali, dan ulama”, jelas kiai.

Ketua PC ISNU Kabupaten Malang tersebut juga mendoakan para santrinya yang mengikuti proses ini menjadi seorang intelektual organizer. “Menjadi ulama yang intelek dan intelek yang ulama”, tegasnya.

“Santri Pesantren Rakyat harus berdaya dan tidak mengemis. Dan semoga kedepan ada 1000 Pesantren Rakyat di Indonesia yang semuanya gratis”, harap Kiai Abdullah SAM.

Pada kampanye terbuka dan mini konser malam ini (red) berisikan beragam tampilan. Setiap tim sukses dari paslon ketua dan wakil ketua OSIS menyuguhkan kampanye kreatifnya masing-masing. Ada yang menampilkan tari tradisional, modern dance, karaoke, pencak silat dan pantun dukungan.

Masing-masing paslon memiliki porsi yang sama dalam penyampaian gagasan pada kampanye terbuka kali ini. Kesempatan itu tak dilewatkan sedikitpun oleh para paslon untuk meraih hati pemilih. Hingga, pada puncaknya rangkaian kegiatan ditutup dengan mini konser yang dibawakan oleh d’Santri Acoustic.

Baca juga: KE LUAR NEGERI ADALAH SUNAH?

Kampanye dan Mini Konser KPO SMPII-SMA Pengusaha Pesantren Rakyat 3
Hibur: d’Santri Acoustic seusai mengisi kegiatan mini konser KPO SMPII-SMA Pengusaha Pesantren Rakyat Al-Amin.

Selain para tamu VIP, acara yang berakhir pada pukul 23.00 WIB itu dihadiri oleh seluruh dewan guru dan santri Pesantren Rakyat Al-Amin. Untuk diketahui, tayangan ulang kegiatan kampanye terbuka dan mini konser ini bisa diakses di kanal Youtube Perak TV. (lul/cha)

5 Likes

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.