Pesantren Rakyat Pengasuh Pesan Kyai Abdullah SAM Kepada Santri: Cari Ilmu Seluas Luasnya! (PSR 2021)

Pesan Kyai Abdullah SAM Kepada Santri: Cari Ilmu Seluas Luasnya! (PSR 2021)

Kyai Abdullah SAM berrsama Juara Porseni 2021 Pesantren Rakyat Al-Amin

Pesantren Rakyat Online – Pekan Olahraga dan Seni Santri Rakyat (PSR) tahun 2021 telah sampai pada puncaknya, Senin (19/7/2021). Pada momen ini, Kyai Abdullah SAM, Pengasuh Pesantren Rakyat Al-Amin memberikan motivasi kepada para santri.

Dengan menggebu dan penuh semangat, Kyai Abdullah menyebut, pemuda sekarang adalah pemimpin masa depan. “Syubbanul yaum rijalul ghod”, kata beliau di atas panggung.

“Untuk itu, seluruh santri harus memiliki pengetahuan yang luas. Ada sebuah pepatah mengatakan knowledge is power. Pengetahuan adalah kekuatan”, tegas Kyai kepada santri Pesantren Rakyat Al-Amin.

Pada acara yang bertepatan dengan malam takbir Idul Adha 1442 H ini, turut ditampilkan pemenang lomba drama dan nadzom kreatif dari peserta Porseni Santri Rakyat. Sebelum ini telah berlangsung kegiatan lomba selama dua minggu di internal pesantren.

Baca juga: Kyai Abdullah SAM Hadiri Zoom Meeting Promosi Doktor Zainal UNAIR Surabaya

Kyai Abdullah SAM Memberikan Motivasi PSR 2021
Semangat: Kyai Abdullah SAM saat memotivasi santri pada kegiatan PSR 2021

“Banyak lomba yang diikuti oleh santri dan ini memberikan pengalaman yang luar biasa. Experience is the best teacher. Pengalaman adalah guru terbaik”, pungkas Kyai yang juga Ketua ISNU Kab. Malang ini.

Selanjutnya, beliau berharap dan berdoa, santri Pesantren Rakyat Al-Amin untuk menjadi pembelajar sepanjang hayat. “Tiada hari tanpa belajar, tiada hari tanpa kegiatan”, pesan Kyai Abdullah.

“Al ilmu hayatul islam, wal imadul iman. Ilmu adalah hidupnya islam, dan ilmu adalah tiangnya iman”, imbuhnya.

Ada satu pesan dari tokoh muslim dunia yang wajib ditulis oleh para santri. Pesan tersebut disampaikan sebagai penutup motivasi Kyai Abdullah SAM kepada seluruh santri untuk mencari ilmu seluas-luasnya.

“Mahbub Junaidi dalam bukunya yang berjudul 100 Tokoh Dunia, menulis tentang Ibnu Rusdi. Ada suatu pesan motivasi yakni tiada hari tanpa membaca, tiada malam tanpa membaca, kecuali dua malam, yaitu malam pengantin baru dan malam kematian”, tutup Kyai yang menjabat Wakil Direktur Pesantren Center ini.

Kegiatan malam itu juga dihadiri oleh Nyai Heni Abdullah dan ustad-ustadzah serta seluruh santri Pesantren Rakyat Al-Amin. (cha)

4 Likes

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.